Rabu, 14 November 2012

BABI GULING


Dalam program tour "BALI CHRISTMAS EVE", kita akan mengajak peserta untuk menikmati menu spesial yaitu : babi guling.



Adapun babi guling (di Bali disebut be guling) adalah sejenis makanan yang terbuat dari anak babi betina atau jantan, di mana perutnya diisikan dengan bumbu dan sayuran seperti daun ketela pohon dan lalu dipanggang sambil diputar-putar (diguling-gulingkan) sampai matang yang ditandai dengan perubahan warna kulit menjadi kecoklatan dan renyah.

Awalnya babi guling pada mulanya digunakan untuk sajian pada upacara baik upacara adat maupun upacara keagamaan, namun saat ini babi guling telah dijual sebagai hidangan baik di warung-warung, rumah makan bahkan hotel-hotel tertentu di daerah Bali

Selasa, 13 November 2012

GEREJA MARIA BUNDA SEGALA BANGSA - NUSA DUA BALI


Gereja St Maria Bunda Segala Bangsa berada di dalam komplek Puja Bhakti Nusa Dua, tepatnya di Jl Kuruk Setra Nusa Dua Bali. Dapat ditempuh melalui jalan by pass Ngurah Rai, diperbukitan di Nusa Dua Bali. 

Misa mingguan di Gereja ini dirayakan setiap Sabtu sore pukul 18.00 wita, Minggu pagi pukul 08.00 wita dan Minggu sore pukul 18.00 wita. Khusus Minggu sore, Misa menggunakan bahasa Inggris sedangkan yang lain menggunakan Bahasa Indonesia.

Gereja ini berdiri berdampingan dengan Masjid, Vihara, Gereja Kristen, dan Pura sebagai sebuah perlambang kerukunan umat beragama dalam perziarahannya mencari Sang Pencipta. Tidak ada bakar-bakaran disini, tidak ada perusakan, tidak ada teror maupun intimidasi di sini, yang ada suasana tenang dan damai, sebuah suasana yang tepat untuk mencari Tuhan. Komplek peribadatan ini memang dibangun pemerintah Bali.

Kalau kita ke Bali sayang kalau tidak mengunjungi tempat ini, karena kita akan menyaksikan bahwa yang berbeda beda jalannya, bisa rukun berdampingan.





Senin, 12 November 2012

JADWAL BALI CHRISTMAS EVE

Hari 1. Semarang – Gilimanuk.
Peserta tour berkumpul di tempat yang telah ditentukan. Perjalanan Semarang – Bali melalui jalur Utara.

Hari 2. Palasari – Tanah Lot – Kuta.
Pagi hari kita akan tiba di Palasari, sebuah desa yang penduduknya asli keturunan Bali dan 100% penganut agama Katolik.  Ini adalah suatu yang unik karena mayoritas penduduk Bali adalah penganut agama Hindu. Kita dapat berziarah dan berdoa di Goa Maria Palasari dan dilanjutkan dengan Misa Pagi di Gereja Katolik Hati Kudus Yesus.

Perjalanan dilanjutkan menuju Tanah Lot, pura yang terpisah dari daratan dan berdiri diatas batu karang dan dilanjutkan menuju Pantai Kuta untuk bersantai dan bermain-main dengan ombak laut yang sangat terkenal di dunia  dan sekaligus melihat sunset.

Acara diakhiri dengan makan malam di lokal restaurant dan kita menuju hotel untuk beristirahat. Malam hari acara bebas. (B,L,D)

Hari 3. Safari – Sukawati - Katedral.
Setelah santap pagi, kita berpetualang mengunjungi orang utan dari Kalimantan hingga bertemu Simba (Raja Hutan dari Afrika) di Bali Safari & Marine Park, sebuah obyek wisata terbaru di Bali yang dikelola Taman Safari Indonesia.

Setelah santap siang di lokal restaurant, kita menuju pusat kerajinan tenun khas Bali di Galuh. Lalu kita menuju Pasar Seni Sukawati untuk belanja oleh2 kerajinan tangan, patung, lukisan, baju, dll.

Setelah santap siang di lokal restaurant, kita kembali ke hotel dan mempersiapkan diri untuk mengikuti Misa Malam Natal di Gereja Katedral Bali. (B,L,D)

Hari 4. Tanjung Benoa – Nusa Dua - Uluwatu.
Setelah santap pagi, perjalanan dimulai dengan berwisata di Pantai Tanjung Benoa, kita dapat naik kapal menuju penakaran penyu di Pulau Serangan (Turtle Island) atau melakukan berbagai macam olahraga air yang menantang, jet ski, parasailing, banana boat, flying fish, snorkling, dll. 

Santap siang di lokal restaurant, dilanjutkan menuju Nusa Dua yang merupakan kawasan resort elit di pulau Bali, tahun 2013 di tempat ini direncanakan akan diselenggarakan Konfrensi APEC yang akan dihadiri oleh 21 Kepala Negara termasuk Presiden AS, Rusia, PM Jepang, dll. Bagi yang senang berbelanja dapat menuju Bali Collection, ditempat ini terdapat Sogo dan barang-barang bermerk lainnya.

Kemudian kita menuju Gereja Katolik Maria Bunda Segala Bangsa yang terletak di Kawasan Puja Mandala. Tempat ini terdapat 5 bangunan tempat ibadah yang terletak berdampingan, yaitu Gereja Katolik, Gereja Kristen, Mesjid Islam, Pura Hindu dan Vihara Budha. Gereja ini merupakan bangunan baru, dimana terdapat Ruang Adorasi Abadi dan Ruang Devosi kepada Maria Bunda Segala Bangsa.

Perjalanan kemudian dilanjutkan dengan mengunjungi Pura Luhur Uluwatu yang terletak di atas tebing karang Samudera Indonesia, dan dilanjutkan melihat sunset dari Pantai Dreamland yang berada dalam kompleks Pecatu Resorts. 

Sebagai penutup acara, kita mengunjungi pusat oleh-oleh Krisna, dan setelah santap malam kita kembali ke hotel. Malam hari acara bebas. (B,L,D)

Hari 5. Karmel - Bedugul – Gilimanuk.
Pagi hari kita check out dari hotel dan menuju Teman Joger, cabang dari ”pabrik kata-kata” Joger yang dibuka 9 Sepetember 2009, tempat ini menjual T-shirt, sandal, topi, dll yang terkenal di Bali karena  barang produksinya  terpampang kata-kaya yang lincah, nakal, "nyeleneh", dan seringkali mengundang orang untuk berpikir lebih dalam tentang maksud yang ingin disampaikannya.

Setelah santap siang, acara dilanjutkan menuju Biara Karmel yang terletak di pegunungan yang sejuk dan damai, dilanjutkan mengujungi Bedugul yang terletak di tepi Danau Beratan pada ketinggian ±1.240m. Di tempat ini kita dapat melakukan aktivitas olahraga air dan mengunjungi pasar buah dan pasar seni. 

Selanjutnya, kita menuju Pelabuhan Gilimanuk untuk menyeberang ke Pulau Jawa. (B,L,D)

Hari 6. Gilimanuk – Semarang.
Diharapkan pagi hari bis sudah tiba di Semarang, maka berakhirlah acara ziarah dan wisata ke Pulau Bali. See U next time with a greater experience with SAHABAT TOUR.

Minggu, 11 November 2012

INFORMASI & PENDAFTARAN

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi : 

Yosef : 024-70520525 
 Budi : 024-70309498

 Atau dapat langsung mendaftar di : 

SAHABAT TOUR 
Jl. Agus Salim 8E. Semarang.